Tahukah kalian bahwa hari Senin memiliki keistimewaan menurut pandangan Islam. Nabi Muhammad sallallahu ‘alaihi wasallam dilahirkan dan meninggal pada hari Senin.
Hari senin juga yang untuk melakukan amalan-amalan sunnah karena hari itulah pintu-pintu surga dibuka serta senin merupakan hari dimana malaikat melaporkan amalan manusia kepada Allah Ta’ala.
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam. Beliau bersabda:
“Amal-amal manusia diperiksa di hadapan Allah dalam setiap pekan (Jumu’ah) dua kali, yaitu pada hari Senin dan Kamis. Maka semua hamba yang beriman terampuni dosanya, kecuali seorang hamba yang antara dia dan saudaranya terjadi permusuhan…. HR. Muslim (IV/1988)
Agar senin menjadi menyenangkan Yuk coba amalkan do’a ini
ALLAHUMMA INNII AS-ALUKAL ‘AFWA WAL ‘AAFIYAH FID DUN-YAA WAL AAKHIRAH. ALLAHUMMA INNII AS-ALUKAL ‘AFWA WAL ‘AAFIYAH FI DIINI WA DUNYAA-YA WA AHLII WA MAALII.
ALLAHUMMAS-TUR ‘AU-RAATII WA AAMIN RAU-’AATII.
ALLAHUMMAH-FADZ-NII MIN BAINI YADAYYA WA MIN KHALFII WA ‘AN YAMIINII WA ‘AN SYIMAALII WA MIN FAUQII.
WA A-’UUDZU BI ‘ADZMATIKA AN-UGHTAALA MIN TAHTII.
Artinya: “Ya Allah! Sesungguhnya aku memohon ampunan dan terbebas dari masalah di dunia dan akhirat. Ya Allah, sesungguhnya aku memohon ampunan dan terbebas dari masalah dalam urusan agama, dunia, keluarga dan hartaku. Ya Allah, tutupilah auratku dan tenangkanlah aku dari rasa takut. Ya Allah! Jagalah aku dari arah muka, belakang, kanan, kiri dan dari atasku, dan aku berlindung dengan kebesaranMu, agar aku tidak dihancurkan dari bawahku.”
Rutinkan doa ini setiap pagi dan sore. Pagi antara subuh hingga terbit matahari, sore antara asar sampai terbenam matahari. Jika kelupaan atau tidak sempat, boleh dibaca di luar rentang waktu itu.
Allahu a’lam
Sumber:
https://www.reqnews.com/tips/41245/besok-senin-yuk-amalkan-doa-ini-agar-urusanmu-dipermudah